MUSTI RENCANA KERJA PEMERINTAH TIYUH DAYA ASRI TAHUN ANGGARAN 2026
Pemerintah Tiyuh Daya Asri - Pada Senin 3 November 2025 diadakan Kegiatan Musyawarah RKP Tahun 2026 di Tiyuh Daya Asri. Hadir dalam kegiatan ini Kepalo Tiyuh Daya Asri, perwakilan camat Tumijajar, Pendamping Desa Tiyuh Daya Asri, Bhabinkamtibmas Tiyuh Daya Asri, Babinsa Tiyuh Daya Asri, BPT dan anggota, Aparatur Pemerintah Tiyuh Daya Asri, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Kader Posyandu dan Posbindu, Ketua PKK dan anggota, dan ketua RT bertempat di Ruang Rapat Balai Tiyuh Daya Asri.

Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk menjaring aspirasi masyarakat, menetapkan program prioritas desa untuk tahun 2026, dan menyusun dokumen Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa) 2026, yang menjadi dasar penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Dalam kegiatan ini ada beberapa program yang menyelaraskan dengan pemerintah baik pusat maupun daerah, seperti dukungan pembangunan gerai/gudang untuk koperasi desa merah putih, kemudian karena tahun depan masa jabatan kepalo tiyuh berakhir maka perlu dianggarkan untuk kegiatan pemilihan kepalo tiyuh di tahun anggaran 2026.
.jpg)
Selain itu ada beberapa usulan masyarakat baik fisik seperti jembatan, talut, gorong-gorong dan juga non fisik seperti bantuan alat bagi pelaku UMKM yang ada di Daya Asri, dan juga kegiatan pemberdayaan lainnya. Semua usulan telah dicatat dan nantinya akan dipilah sesai dengan skala prioritas oleh tim penyusun RKP untuk selanjutnya dijadikan rencana program pembangunan tiyuh di tahun anggaran 2026 mendatang.