MONITORING DAN EVALUASI DD/ADD TAHAP II TAHUN ANGGARAN 2025 OLEH TIM KECAMATAN TUMIJAJAR DI TIYUH DAYA ASRI

05 Januari 2026
MUNTHOLIB
Dibaca 35 Kali
MONITORING DAN EVALUASI DD/ADD TAHAP II TAHUN ANGGARAN 2025 OLEH TIM KECAMATAN TUMIJAJAR DI TIYUH DAYA ASRI

Tiyuh Daya Asri - Pemerintah Tiyuh Daya Asri mendapatkan kunjungan dari Tim Monitoring Kecamatan Tumijajar sesuai dengan Jadwal Monitoring dan Evaluasi DD/ADD Tahap II Tahun 2025 Nomor: 500/243/IV.07/TUBABA/2025 tentang Monitoring dan Evaluasi DD/ADD Tahap II Tahun Anggaran 2025 tanggal surat 31 Desember 2025. Tim Monitoring ini terdiri dari Camat Tumijajar Bpk. Fetha Rio, S.IP., M.IP., Bpk. Suroso, S.E., Bpk. Suhartoyo, S.E., Ibu Dwi Sulistyaningsih, S.E., Bpk. Sapuan Hadi, S.E., Bpk. Boiman, S.E., Ibu Sundartik, S.Kom, dan Bpk. Dian Cahaya Putra, S.Pd.

tah2_(1)

Kedatangan Tim disambut oleh Kepalo Tiyuh Daya Asri, Juru Tulis beserta Kaur Kasi dan Staff Balai Tiyuh. Kunjungan Tim Kecamatan ini dalam rangka monitoring dan evaluasi penggunaan Dana Desa maupun Anggaran Dana Desa Tahap II Tahun 2025. Kegiatan monitoring ini mencakup pemeriksaan administrasi, realisasi dan laporan pertanggungjawaban kegiatan baik berupa fisik maupun non fisik serta laporan terkait penyelenggaraan program melalui Badan Usaha Milik Tiyuh (Bumti).

tah2

Camat Tumijajar Bpk. Fetha Rio, S.IP., M.M., selaku perwakilan tim monitoring menyampaikan tujuan diselenggarakannya kunjungan ini adalah dalam rangka pembinaan, pengawasan dan tertib administrasi terhadap pengelolaan DD dan ADD khususnya Tahap II Tahun Anggaran 2025.

6260347865867684619

Sedangkan Kepalo Tiyuh Bpk. Alif Fiantoro menyampaikan terima kasih atas kunjungan Tim Monitoring Kecamatan Tumijajar ini. Ia menegaskan bahwa perangkat Tiyuh Daya Asri senantiasa membutuhkan pembinaan dan evaluasi seperti ini agar kinerja semakin baik, serta dapat menjalankan tupoksi sesuai arahan dan regulasi yang berlaku.

Fotoram-io

Tim monitoring dibagi menjadi dua, satu tim memeriksa pemberkasan administrasi laporan realisasi dan tim yang lain melakukan pengecekan pembangunan fisik secara langsung yang sudah direalisasikan pada tahap II di Tahun Anggaran 2025 di Tiyuh Daya Asri.

Fotoram-io_(1)